Wakapolda Sumbar Hadiri Gerakan Subuh Berjamaah di Aspol Alai, Perkuat Nilai Spiritual dan Kebersamaan
Padang, Polda Sumbar – Wakapolda Sumatera Barat Brigjen Pol. Solihin, S.I.K., M.H., CSPHR mengikuti kegiatan Gerakan Subuh Berjamaah (GSB) yang digelar di Masjid Al Nurush Sabhirin, Asrama Polisi (Aspol) Alai, Kota Padang, Senin (19/1/2026) dini hari. Kegiatan ini menjadi bagian dari penguatan nilai spiritual, kebersamaan, dan kedekatan Polri dengan masyarakat.
Wakapolda Sumbar tiba di lokasi sekitar pukul 04.40 WIB dan langsung berbaur bersama jamaah masjid. Sholat Subuh berjamaah dilaksanakan pada pukul 05.15 WIB dengan penuh kekhusyukan, diikuti jajaran pejabat utama Polda Sumbar serta masyarakat sekitar.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Karo Ops Polda Sumbar beserta staf, Karo SDM Polda Sumbar, Kapolresta Padang, Kapolsek Padang Utara, Bintara Remaja Sahabat Kapolda Sumbar, serta segenap jamaah Masjid Al Nurush Sabhirin.
Dalam sambutannya, Wakapolda Sumbar Brigjen Pol. Solihin menyampaikan bahwa Gerakan Subuh Berjamaah merupakan momentum penting untuk memperkuat keimanan, membangun karakter personel Polri yang berakhlak, serta mempererat silaturahmi antara kepolisian dan masyarakat.
“Melalui Gerakan Subuh Berjamaah ini, kita ingin menumbuhkan semangat kebersamaan, kedisiplinan, dan keteladanan. Polri tidak hanya hadir sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai bagian dari masyarakat yang menjunjung nilai-nilai moral dan spiritual,” ujar Wakapolda Sumbar.
Ia juga menekankan bahwa kekuatan spiritual menjadi fondasi penting bagi personel Polri dalam menjalankan tugas secara profesional, humanis, dan berintegritas, sejalan dengan semangat Polri Presisi.
Usai sambutan, kegiatan dilanjutkan dengan tausiah Subuh yang disampaikan oleh Kompol Syafrilzen. Dalam tausiahnya, ia mengajak seluruh jamaah untuk senantiasa menjaga keikhlasan, memperkuat ukhuwah, serta menjadikan ibadah sebagai sumber ketenangan dan kekuatan dalam kehidupan sehari-hari.
Kegiatan Gerakan Subuh Berjamaah diakhiri dengan sesi foto bersama pada pukul 05.40 WIB, sebagai simbol kebersamaan dan komitmen bersama dalam membangun Sumatera Barat yang religius, aman, dan kondusif.
Melalui kegiatan ini, Polda Sumbar berharap sinergi antara Polri dan masyarakat semakin kuat, serta mampu menciptakan situasi kamtibmas yang sejuk, damai, dan penuh nilai kebersamaan. (*)