Kapolda Kalteng Hadiri Pembukaan Pasar Murah di Kapuas, Harap Dongkrak Kesejahteraan Warga

Palangka Raya - Kapolda Kalimantan Tengah Irjen Pol Iwan Kurniawan, S.IK., M.Si. mendukung dan mengapresiasi Program Pasar Murah yang digagas oleh Gubernur Kalteng H. Agustiar Sabran.
Hal itu disampaikan Kapolda Kalteng saat menghadiri pembukaan Pasar Murah di Desa Lupak, Kec. Kapuas Kuala, Kab. Kapuas, Rabu (7/5/2025).
Gerakan Pasar Murah ini, dibuka oleh Gubernur Kalteng dan dihadiri Wakil Gubernur dan sejumlah Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Prov. Kalteng, serta diikuti masyarakat umum.
"Kita harapkan program pasar murah ini dapat bermanfaat dan memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama dalam menstabilkan harga bahan pokok di pasaran," ungkap Kapolda.
Irjen Iwan juga mengatakan bahwa program ini merupakan langkah nyata pemprov dalam membantu meringankan beban masyarakat, sekaligus sebagai upaya pengendalian inflasi dan menjaga stabilitas harga bahan pokok.
"Kami jajaran Polda Kalteng sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan ini yang dinilai sangat bermanfaat bagi kesejahteraan masyarakat," tandasnya.
Sementara itu, Kabidhumas Kombes Pol Erlan Munaji menambahkan bahwa dalam kegiatan itu juga dirangkaikan dengan penyerahan bantuan paket sembako dari Gubernur Kalteng kepada masyarakat setempat.